Yubin Wonder Girls Gugup Saat Jadi Hacker
Yubin Wonder Girls didapuk
memerankan hacker jenius di serial "The Virus". Yubin mengaku sangat
gugup dengan aktingnya di serial ini dan berusaha menampilkan yang
terbaik. Tak hanya itu, ia juga berharap bisa menghayati peran yang
dimainkannya di serial ini.
"Aku sangat gugup dan bekerja sekeras mungkin. Tujuanku adalah bisa melebur senatural mungkin daripada berusaha terlihat seperti aktris yang sudah ahli," ujarnya. "Aku tak ingin dikenal sebagai Yubin di serial ini, tapi sebagai karakter yang aku mainkan."
"Aku sangat gugup dan bekerja sekeras mungkin. Tujuanku adalah bisa melebur senatural mungkin daripada berusaha terlihat seperti aktris yang sudah ahli," ujarnya. "Aku tak ingin dikenal sebagai Yubin di serial ini, tapi sebagai karakter yang aku mainkan."

Di serial tersebut, Yubin akan memerankan karakter bernama Lee Joo Young. Lee Joo Young merupakan seorang ahli IT dan hacker jenius. Yubin mengaku sebenarnya ia tidak terlalu pintar soal komputer namun ia belajar beberapa program dan banyak berlatih demi peran ini.
"Aku tidak terlalu menguasai komputer. Aku sedang belajar saat ini," ungkapnya. "Aku berlatih mengetik, beberapa program dan menonton film tentang hacker dan komputer."
"Dia sangat berbeda denganku karena cara berbicaraku sangat pelan," tambahnya. "Dia agak galak dan tahu apa yang ia suka dan tidak. Aku berlatih agar bisa berbicara tajam seperti dirinya."
Rencananya, serial ini akan tayang mulai Maret di OCN. Yubin mengaku ia mendapat banyak dukungan dari teman-temannya di Wonder Girls. "Member yang lain memberiku semangat dan mendukungku setiap waktu," pungkasnya bahagia